Puisi Arjuna Mencari Kursi bukan Cinta

Puisi Arjuna Mencari Kursi bukan Cinta adalah puisi yang terinspirasi dari lagu band Dewa 19 "Arjuna Mencari Cinta". Akhir-akhir ini banyak musisi yang mencalonkan diri sebagai pelaku pemerintahan. Tidak salah memang dan itu diperbolehkan namun janganlah sifat menghibur jadi landasan melebihi "jiwa melayani" sebagai mentalitas wakil rakyat. Sebagai rakyat biasa kami berharap Arjuna-Arjuna pemilik seni berbicaralah dengan hati jangan sampai kepopuleranmu terkotori oleh kepentingan politik bagi-bagi kursi. Sambil duduk dikursi dan ditemani segelas kopi, bacalah puisi kami dalam hati;

Puisi Arjuna Mencari Kursi bukan Cinta


Puisi Arjuna Mencari Kursi bukan Cinta
Sudah kudaki gunung dan lembah
Hanya untuk mewakili satu daerah
Sudah kujelajahi luasnya nusantara
Hanya untuk mendapatkan satu suara

Sudah kubangun dermaga anti rapuh
Hanya untuk tambatan perahumu berlabuh
Tapi semakin ku berharap menduduki
Semakin aku tak mampu berdiri

Akulah Arjuna yang mencari kursi
Suara rakyat pemilik kursi

Mungkin tak pernah kududuki
Sampai hembusan nafas terhenti
Mungkin bukan kursi yang kududuki
Tapi keranda yang ku tiduri

Akulah Arjuna yang ditinggal Drupadi
Gara-gara kursi aku patah hati

Kursi rakyat ada ditangan rakyat sendiri. Gunakanlha hak memilih capres dengan tepat Sesuai hati Nurani +Arjuna George +Dinda Drupadi +Cinta Dilla Sari 
Advertisement