Bisnis Investasi

PUISI UNTUK SAHABAT DI PERANTAUAN

PUISI UNTUK SAHABAT DI PERANTAUAN
Berikut ini adalah puisi untuk sahabat yang ada di perantauan , di masa kecil kita pernah punya teman akrab , dia bukan sekedar kenalan atau teman mainan saja , tapi lebih dari itu , dia selalu ada untuk kita , kita juga selalu untuknya , namun seiring waktu berjalan hubungan itu akan terpisah oleh ruang dan waktu , mungkin bekerja ke luar kota bahkan sampai luar negeri dan lain sebagainya . Nah puisi ini adalah puisi untuk sahabat yang berada di rantauan dan kebetulan sahabat tadi sedang mengalami masalah asmara , sebagai sahabat tentu kita tak mau kan sahabat kita merana karena cinta , nah cobalah kirim puisi ini kepadanya siapa tahu bisa mengobati lukanya .

Walaupun aku tak mampu memahamimu
Tapi, aku mampu mendengar keluh kesahmu
Sabarlah.......barangkali itu terbaik untukmu
Berfikirlah masih banyak teman disampingmu

Cinta.......
Memang kadangkala berakhir dengan manis gula
Tapi, tak sedikit yang berakhir pahit empedu
Hanya orang pilihan yang mampu

Jangan engkau menjerit hanya karena terjerat
Jangan engkau menangis hanya karena si dengis
Jangan engkau bersedih hanya karena cinat terputus
Jangan engkau berteriak hanya karena tak suka dengan sebuah riak

Percayalah Tuhan masih menyayangimu
Tuhan masih bersamamu
Tuhan akan selalu menolongmu
Tuhan akan menumbuhkan yang lain untukmu
Jangan engkau bersedih lagi sahabatku
Masih banyak yang menunggu
Senyum indahmu.......
Advertisement