Beranda · Abouts · T.O.S · Privacy · Kirim Puisi
BBM
Bisnis Investasi

Puisi Isra Mi'raj Nabi

Alhamdulillah sampai saat ini saya di beri kesehatan dan tetap semangat berkarya walau hanya dengan modal pas-pasan , segala puji saya sampaikan kepada Allah S.W.T yang telah menciptakan langit dan bumi dan menciptakan kehidupan ini sedemikian sempurna , berjalan otomatis tanpa bantuan manusia .Menciptakan matahari yang selalu bersinar , menciptakan siang dan malam hanya dengan membuat bumi berputar , mencipatkan bulan dan bintang sebagai penunjuk arah penentu waktu , detik,menit, jam , hari bulan dan tahun dan keperkasaan lainya yang tak cukup dan tak akan bisa di tulis dengan kata .

Hormat takdzimku untuk junjunganku , sang nabi akhir zaman, sang rosul akhir zaman, sang penerima mukjizat Alqur'an yang masih di gunakan sampai sekarang , beliaulah Nabi ku Nabi Muhammad S.A.W . 

Terimakasih untuk guru-guruku yang mengajariku, terimakasih untuk teman sahabat dan orang-orang yang pernah aku jumpai di manapun berada . Terimakasih untuk Emak Bapak dan Saudara-saudaraku dan semua keluargaku , kakek ,nenek sampai nabi adam .

Aku berharap puisi ini menjadi salah satu amal baik ku dengan pahala yang tak akan ada putus-putusnya , Aku berharap kalimat dalam puisi ini bermanfaat untuk umat , untuk saya pribadi, untuk pembaca dan untuk yang mendengar dari pembaca puisi ini . Aku berharap mudah-mudahan puisi ini bermanfaat baik di dunia dan akherat . Amin....

Isra Mi'raj Nabi .
Di malam yang sunyi...
Seorang hamba mengadu kepada Illahi...
Nelangsa atas apa yang terjadi
Sedih saat di tinggal orang yang di sayangi...

Memohon kesabaran ketabahan...
Bagaimanapun hidup harus berjalan...
Demi perubahan , demi kemajuan
Dan demi kemanusiaan ....
Mungkin itu yang membuatnya bertahan
Di tengah tekanan dan cobaan
Selayang pandang Perjalanan Nabi tersayang
Nabi Akhir Zaman , Nabi Muhammad Sallallahu Alaihi Wassallam .

Isra Mi'raj nabi perjalan malam sunyi
Pejalanan Nabi menghadap Illahi
Untuk menerima perintah Suci
Sholat Lima Waktu Untuk Di jalani .

Mekah Madinah Jadi Saksi Bisu
Saksi kebesaran sang maha tahu
Saksi kemukjizatan nabi saat itu
Manusia yang di angkat ke langit ke tuju .

Kita kita tinggal menjalankan perintahnya
Sholat lima waktulah wujudnya
Perintah langsung tanpa perantara
Itulah  Tiang agama .
Subuh, Dzuhur, Ashar, Magrib Isya Namanya .
Semoga kita bisa menjalankanya hingga badan tak bernyawa .
Advertisement
Advertisement