Selamat datang , salam kenal dan salam persahabatan untuk Diyan Nurhasanah , Terimakasih telah meluangkan waktunya untuk menulis puisi ini , mudah-mudahan puisinya bisa menghibur para pembaca majalan puisina di manapun berada . berikut puisi Karya Diyan Nurhasanah Berjudul "Resah" selamat menikmati .
RESAH
Hamparan hijauku menguning
Menyerap seluruh kegelisahan ranting
Sesaat hembusan angin telah menjadi hening
Mengusap untaian dahan yang mengering
Ku teguk segelas kerinduan..
Namun ku dapati tumpukan kegelisahan
Kutakut bongkahan rasa itu membeku
Dan menjadi asa yang kelu
Kembalilah pada harkatmu
Dimana kau adalah pesinggahanku
Jangan kau untai dermaga yang baru
Karena aku tak akan mempu menepikan perahuku
Air itu sungguh menjadi lautan
Sedang air pipiku bagai buaian
Membelai halus di setiap malam
Menyelimutiku dalam kerinduan
Berhentilah mengabuti diri
Ku disini dengan asa yang pasti
Jangan kau tutupi aku dengan gelap matamu
Sedang ku selalu mencoba menerangimu
Karena Dirimu adalah labuhan hatiku
Karena Dirimu adalah singgah hatiku
Kau lebih dari sekedar untaian cinta
Kau do'a yang selalu ku pinta
Regards,
diyan nurhasanah